}

Kamis, 12 Januari 2012

LMFAO Shufflin' The World

Fenomena paling heboh 2011 adalah shuffle dance. So thanks for LMFAO yang sudah bikin shuffle dance jadi terkenal tahun ini.

Duo electro pop yang terdiri dari keponakan dan paman, Redfoo dan SkyBlu ini terbentuk tahun 2006 di Los Angeles, California. SkyBlu bilang, dia membentuk LMFAO karena terinspirasi dari musik-musik elektro pop Dj AM. Karena sering melihat penampilan Dj AM, akhirnya Skyblu dan Redfoo sepakat untuk bikin grup dengan unsur musik punk dan hip hop.

Mereka resmi punya album pertama tahun 2009, Party Rock. Album ini nggak begitu sukses dan cuma menduduki peringkat 33 Billboard 200 untuk penjualan album. Lagu Im in Miami Bitch juga nggak begitu laris.

Nggak mau nyerah, selama setahun mereka nyiapin materi untuk album keduanya yang dirilis Juni 2011. LMFAO ngandelin lagu Party Rock Anthem yang kolaborasi bareng penyanyi Inggris, Lauren Bennett. Di lagu ini, mereka terkenal sama shuffle dance-nya yang sekarang fenomenal banget. Single terbaru mereka, Sexy and I Know It yang baru rilis 3 Oktober lalu sudah merajai chart iTunes seluruh dunia. Good job!

Rebellious, Fun and Careless
Soal fashion, pemenang best dance/electronic album di ajang Grammy awards 2011 ini punya gaya khas sendiri. Di panggung atau video klip, LMFAO menggunakan gaya khas street fashion atau retro ‘80an untuk konsep penampilannya.

Gaya ini sengaja mereka ambil karena terkenal banget di kalangan anak muda. Gaya street fashion mereka merupakan campuran antara hippies dan hip hop.

LMFAO biasanya mengenakan baju full color dengan aksesoris seperti gelang, kacamata dan kalung. Menggambarkan konsep rebellious, fun, careless, happy-go-lucky, juga berani dan kreatif!

Concert in Indonesia
September lalu, LMFAO bikin heboh penonton Jakarta. Mereka tampil selama satu setengah jam ditemani enam dancers di acara Java Soulnation 2011, 24 September. Konser LMFAO menggunakan konsep disko dan kental banget nuansa ‘80an, mulai dari lighting sampai pakaiannya.

Next Year, Next Album
Di bawah label Will.I.Am Music, duo yang pernah kolaborasi bareng David Gueta ini sudah mengumumkan kalau mereka akan segera ngeluarin album ketiganya awal tahun depan. Mereka sudah nyiapin materi untuk album yang rencananya akan dikasih nama TBA.

Best Quotes of LMFAO
We’re music designers.” (Redfoo)

If music is a way to communicate with people, we’re almost like scientists, Some people make software applications. Drama movie writers write a story that can make you cry. We’re designing something for use in the clubs for DJs and we know exactly what we built it for.” (Redfoo)

There are no rules in dance music. It doesn’t matter if you’re rich or poor…’party’ is a whole genre that everyone was discounting, but that’s all we want to do. Who wouldn’t want to be at a great party with sexy people?” (SkyBlu)
 
(*EN/Ft:Berbagai sumber)*

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...